5 Keluarga Terpapar COVID-19 di Kota Bogor, Salah Satunya Bos Restoran

#Tags

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan saat ini ada 5 keluarga yang menjadi klaster penyebaran COVID-19 di Kota Bogor. Ia meminta warga Kota Bogor tetap waspada dan menjalani protokol kesehatan agar penyebaran COVID-19 bisa terkendali.

Dedie menyebut, klaster keluarga pertama yakni keluarga di Perumahan Rimba Raya, Bogor Selatan Kota Bogor. Satu keluarga ini terpapar COVID-19 setelah salah satu anggota keluarganya mengikuti kegiatan keagamaan di Kediri, Jawa Timur. Sampai Kamis (30/7/2020), total kasus positif di klaster ini berjumlah 8 orang.

Ilustasi Petugas Kesehatan Sedang melakukan test swab covid-19
Sumber : Tim Humas Diskominfo Kab. Bogor


Klaster keluarga kedua yakni keluarga seorang pengusaha restoran di Bantarjati, Bogor Utara Kota Bogor. Di klaster ini, 6 orang dari satu keluarga dinyatakan positif COVID-19 setelah menjalani swab.

"Tanggal 21 Juli lalu, hasil swab Kepala Keluarga yang bergejala hasilnya  positif. Ada 17 kontak erat dan 5 diantaranya positif," kata Dedie, Kamis (30/7/2020) malam.

"(Kepala keluarga) adalah pemilik restoran. Kita akan tutup restorannya. Sedang disiapkan langkah teknisnya," sambungnya.

Selain itu, satu keluarga di Cimanggu City, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor juga dinyatakan Positif COVID-19. Di klaster ini ada 4 orang yang dinyatakan positif COVID-19.

"Kemudian klaster Semplak, jumlah positif ada 14, 8 warga kota Bogor dan 6 warga Kabupaten Bogor. Kemudian klaster (keluarga) Sukadamai, ada 6 orang positif. (Rinciannya) 4 warga Kota Bogor, 2 warga Kabupaten Bogor," kata Dedie A Rachim.

Sementara berdasarkan catatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Bogor per Kamis (30/7/2020), kasus poaitif COVID-19 bertambah 8 kasus baru. Sehingga total positif di Kota Bogor sebanyak 237 kasus. Dengan rincian, sembuh sebanyak 187 kasus, meninggal 20 orang dan yang masih dalam perawatan sebanyak 66 orang.


Berita ini sudah tayang di : ARTIKEL ASLI