Warung Bakso Enak dan Unik di Bogor

#Tags

Bogor, halamanbogor.com -- Bakso merupakan salah satu makanan favorit warga Bogor. Bola-bola daging nan empuk dengan kuah kaldu gurih ini terasa menyegarkan untuk disantap. Penikmatnya membludak di waktu beberapa hari setelah lebaran, setelah berhari-hari makan hidangan bersantan.

Penjualnya juga banyak. Tapi yang unik juga ada nih di Bogor. Tempat makan bakso yang unik - unik ini jadi viral di media sosial. Beberapa keunikannya tempat makan bakso yang viral antara lain dipenuhi topping tetelan dan tulang rangu hingga cukup bayar Rp 20 ribu bisa ambil sepuasnya. Tak heran kalau banyak food influencer dan netizen memamerkan momen makan bakso di sini sehingga membuat banyak orang ngiler.


 

 5 Warung Bakso Yang Sedang Viral di Bogor

Bakso Tulang Hankam Putra42

Foto: TikTok visitbogor

 

Bakso viral di Bogor ini lokasinya ada di jalur Puncak, tepatnya di Jalan Hankam, Cisarua. Meski hanya dijajakan di gerobak sederhana dengan area makan yang kecil, bakso di sini selalu laris diburu.

Keunikannya ada pada topping dan pelengkap bakso. Kamu bisa pesan bakso urat atau daging dengan topping tulang, tetelan, daging, atau tulang muda. Menurut TikToker visitbogor (9/3), dalam sehari 50 kg tulang bisa dihabiskan di sini.

Bakso lalu dilengkapi mie glosor yang khas dari Bogor. Ada juga pelengkap kerupuk mie. Harga menu Bakso Tulang Hankam Putra42 berkisar dari Rp 10 hingga 20 ribu.


Bakso Tulang Hankam Putra42
Jl. Hankam, Leuwimalang, Cisarua


Bakso Mang Entis

Sumber : TikTok separuhakulemak
TikTok separuhakulemak

Baca artikel detikfood, "5 Bakso Viral di Bogor, Topping Tulang Rangu dan Bakso Urat Besar" selengkapnya https://food.detik.com/info-kuliner/d-6064050/5-bakso-viral-di-bogor-topping-tulang-rangu-dan-bakso-urat-besar.

Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/
TikTok separuhakulemak

Baca artikel detikfood, "5 Bakso Viral di Bogor, Topping Tulang Rangu dan Bakso Urat Besar" selengkapnya https://food.detik.com/info-kuliner/d-6064050/5-bakso-viral-di-bogor-topping-tulang-rangu-dan-bakso-urat-besar.

Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/

 

Di kawasan Ciomas ada bakso viral yang selalu panjang antreannya. Bernama Bakso Mang Entis, bakso di sini tersedia dalam banyak pilihan jenis dan topping.

Ada bakso jumbo isi daging cincang hingga bakso jumbo urat. Untuk toppingnya bisa pilih mau tulang rangu, rawon, atau daging. TikToker separuhakulemak (1/5) juga menunjukkan ada bakso dengan kaki isi sumsum gurih di sini.

Bakso Mang Entis juga melayani pembelian online. Di aplikasi GrabFood, harga sepors bakso jumbo isi daging cincang Rp 42 ribu. Lalu bakso urat atau daging ukuran 1/2 porsi, harganya Rp 18 ribu.

Bakso Mang Entis
Jl. Darul Ihya, Padasuka, Kec. Ciomas, Kabupaten Bogor
Telepon: 0856-9445-3002


Bakso Tulang Bogor

Foto: TikTok efendiafan

 

Warung Bakso Tulang Bogor menawarkan konsep unik karena kamu bisa mengambil bakso sepuasnya, namun cukup bayar Rp 20 ribu. Syaratnya satu, bakso tersebut harus dihabiskan. Tak ada batasan waktu untuk menyantapnya.

Dari TikToker efendiafan (10/2), terlihat bakso di sini memiliki topping kwetiau, mie basah, mie kuning, bihun, dan sayuran. Ada juga pelengkap tulang sumsum dan iga.

Sementara jenis baksonya ada bakso tahu, ada tulang ceker, bakso jamur, bakso cabai, bakso wortel, bakso urat, bakso polos, ceker, hingga otak-otak. Tak ketinggalan mie ayam sepuasnya seharga Rp 15 ribu.

Bakso Tulang Bogor
Jl. RE. Soemantadiredja No. 78, Pamoyanan, kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor

 

Bakso Mas Joko

Foto: TikTok ekanurjanah626


Warung bakso mas Joko ini cukup viral di Bogor ini sering direkomendasikan netizen karena rasanya yang nikmat, termasuk oleh TikToker ekanurjanah626 (6/3) yang ngidam makan bakso ini saat hamil.

Warung bakso ini kerap dipadati pembeli. Mereka mencari bakso enak yang dijual Rp 20 ribu saja di sini. Ada bakso urat dan bakso isi daging cincang yang jumlahnya melimpah dan kenyal juicy.

Lalu ada juga mie ayam dengan bakso kecil dan besar. Porsinya yang mantap dan rasanya yang nikmat dibanderol Rp 20 ribu sampai Rp 27 ribuan saja.

Mie Ayam Bakso Mas Joko
Jl. Pandu Raya No.3, RT.01/RW.13, Tegal Gundil, Kec. Bogor Utara
Telepon: 0821-1235-7848

 

Warung Bakso Reog

Foto: TikTok visitbogor

 

Lokasi warung bakso ini  berada di dalam perumahan, tapi selalu laris dan ditunggu penggemarnya. Namanya Warung Bakso Reog yang menjual bakso mulai dari Rp 22 ribu per porsi.

Menunya ada bakso besar urat, bakso besar daging, bakso kecil, dan bakso reog spesial. Untuk bakso varian terakhir itu, berisi bakso besar urat dan bakso besar daging.

TikToker visitbogor (26/2/2021) juga menjelaskan kalau tiap porsi bakso di sini sudah termasuk tahu kuning. Coba yuk!

Warung Bakso Reog
Perumahan Bukit Cimanggu City, Jl. Bukit Cimanggu City Raya No.1
Telepon: 0815-9312-555