Islam sebagai agama yang dianut oleh masyarakat Indonesia memiliki kisah yang sangat kaya tentang para nabi dan rasul. Menurut ajaran Islam, terdapat 25 nabi dan rasul yang diutus oleh Allah SWT untuk membawa pesan dan ajaran-Nya kepada umat manusia. Setiap Nabi dianugerahi mukjizat yang berbeda-beda oleh Allah SWT.
Selain dianugerahi mukjizat,setiap Nabi dan Rasul dianugerahi Allah SWT dengan keimanan dan ketakwaan yang patut dijadikan inspirasi bagi setiap umat Islam sebagai upaya meningkatkan keimanan kepada-Nya.. Sehingga sebagai umat Islam sudah seharusnya menjadikan para Nabi dan Rasul sebagai teladan dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
Nama 25 Nabi dan Rasul Beserta Mukjizat masing - masing
Sejak kecil banyak yang sudah diajarkan 25 Nabi dan Rasul secara berurutan, mulai dari Nabi Adam as hingga Nabi Muhammad SAW berikut dengan mukjizat yang dimiliki. Tidak hanya mukjizat, kisah hidup para Nabi dan Rasul menjadi cerita yang sangat menarik dan sarat akan pelajaran serta hikmah yang bisa sahabat . Kembali rangkum nama 25 Nabi dan Rasul secara berurutan beserta mukjizat untuk mengingat kembali.
1. Nabi Adam AS
Nabi Adam as adalah Nabi pertama sekaligus manusia pertama yang diciptakan oleh Allah SWT. Sebelum diturunkan ke bumi, Nabi Adam as tinggal di surga bersama Hawa. Tetapi karena tergoda oleh rayuan iblis untuk memakan buah khuldi, akhirnya Allah SWT menurunkan Nabi Adam as dan Hawa ke bumi. Berikut adalah mukjizat yang dimiliki oleh Nabi Adam as:
- Menjadi khalifah pertama di bumi.
- Diajarkan Allah SWT tentang nama benda dan makhluk yang ada di bumi.
- Usianya panjang dan bisa memberikan 40 tahun untuk Nabi Daud as.
- Tingginya mencapai 60 hasta.
- Memiliki keturunan kembar yang berpasang-pasangan.
2. Nabi Idris AS
Nabi Idris as menjadi keturunan yang keenam dari Nabi Adam as dan memiliki kecerdasan yang sangat baik. Berikut adalah mukjizat yang dimiliki oleh Nabi Idris as:
- Memiliki kecerdasan untuk melihat fenomena alam dan mengartikan wahyu dari Allah SWT.
- Menjadi manusia pertama yang bisa membaca dan menulis.
- Menjadi manusia pertama yang bisa menjahit pakaian. Nabi Idris as bisa mengenakan pakaian yang indah, sedangkan orang lain hanya mengenakan kulit binatang.
- Pernah merasakan sakaratul maut dan dihidupkan kembali oleh Allah SWT.
- Pernah melihat surga dan neraka.
3. Nabi Nuh AS
Nabi Nuh as adalah salah satu Nabi yang tergolong Ulul Azmi, yakni seseorang yang memiliki kesabaran, ketabahan, dan tekad kuat dalam menjalankan tugas menyebarkan ajaran agama Islam. Mukjizat Nabi Nuh as adalah membuat perahu raksasa dengan panjang mencapai 300 hasta dan 50 hasta. Di mana setiap setiap makhluk, baik itu manusia maupun binatang yang ada di dalamnya bisa terselamatkan dari banjir.
4. Nabi Hud AS
Nabi Hud as adalah Nabi yang diutus oleh Allah SWT untuk kaum ‘Ad, yakni yang ahli dalam membuat menara, tetapi suka melakukan kemaksiatan dan menghambur-hamburkan harta. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Hud as:
- Bisa menurunkan hujan dengan izin Allah SWT. Di mana saat itu kaum ‘Ad dilanda kekeringan sampai tanaman menjadi mati dan tidak ada sumber air.
- Selamat dari badai petir yang dahsyat.
5. Nabi Shaleh AS
Kira-kira di kurun waktu 200 tahun, Allah SWT memerintahkan Nabi Shaleh as untuk kaum Tasmud yang masih ada keturunan dengan kaum ‘Ad. Nah, Nabi Shaleh as dianugerahi mukjizat untuk bisa memunculkan unta betina yang hamil 10 bulan dari sebuah batu besar yang terbelah.
Mukjizat itulah yang membuat sebagian dari kaum Tsamud menjadi pengikut Nabi Shaleh as. Tetapi masih ada juga yang ingkar sampai-sampai membunuh unta tersebut. Namun, Allah SWT kemudian membinasakan mereka dengan petir yang datang di malam hari.
6. Nabi Ibrahim AS
Nabi Ibrahim as memiliki kisah yang banyak diketahui oleh umat Islam. Kisah-kisah tersebut misalnya saja saat beliau menemukan Tuhan, melawan Raja Namrud, sampai kisah dua putranya yang bernama Ismail dan Ishaq. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Ibrahim as:
- Masih tetap hidup meskipun dibakar dengan api.
- Melihat burung dihidupkan kembali.
- Bisa mengubah pasir menjadi makanan.
- Memiliki anak di usia senja, yakni 99 tahun.
7. Nabi Luth AS
Nabi Luth as adalah keponakan dari Nabi Ibrahim as. Nabi Luth as diperintahkan Allah SWT utnuk berdakwah kepada kaum Sodom yang memiliki perilaku buruk akan seks sesama jenis. Dakwah yang dibawa Nabi Luth as pun mendapatkan perlawanan dan membuat beliau diusir. Namun Allah SWT membinasakan kaum Sodom dengan gempa bumi dan angin kencang.
8. Nabi Ismail AS
Nabi Ismail as adalah putra dari Nabi Ibrahim as dan Hajar. Nabi Ismail as pernah diperintahkan Allah SWT untuk disembelih oleh sang ayah. Namun kemudian Nabi Ismail as digantikan oleh Allah SWT dengan seekor domba. Di mana hingga saat ini dikenal oleh umat Islam dengan hari raya kurban atau Idul Adha.
Kemudian mukjizat Nabi Ismail AS yang masih bisa dirasakan umat Islam sampai sekarang adalah sumur zamzam yang airnya tidak pernah habis.
9. Nabi Ishaq AS
Nabi Ishaq as adalah putra dari Nabi Ibrahim as dan Sarah. Kelahirannya berjarak 14 tahun setelah Nabi Ismail as. Dalam Al-Quran dijelaskan bahwa Nabi Ishaq as adalah Nabi yang berilmu, berakhlak, dan memiliki perbuatan yang baik. Beliau juga adalah keturunan nabi-nabi dari Bani Israil.
10. Nabi Yaqub AS
Nabi Yaqub as adalah putra dari Nabi Nabi Ishaq as. Beliau digambarkan sebagai sosok yang berkarakter kuat dan imannya juga kuat. Bahkan sebelum beliau wafat dan masih dalam kondisi yang lemah, beliau berwasiat pada putranya agar tetap menjalankan perintah Allah SWT.
11. Nabi Yusuf AS
Nabi Yusuf as adalah putra dari Nabi Yaqub as. Beliau pernah bermimpi tentang bulan, matahari, dan bintang yang bersujud ppadanya. Dari mimpi itulah, beliau mengetahui bahwa putranya akan menjadi orang yang besar. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Yusuf as:
- Memiliki wajah yang tampan. Sampai-sampai banyak perempuan yang terpesona. Bahkan ada yang mengiris jarinya sendiri karena terpesona dengan ketampanan Nabi Yusuf as.
- Bisa menafsirkan mimpi. Beliau pernah menafsirkan mimpi seorang Raja hingga akhirnya beliau diangkat menjadi pejabat di Mesir.
12. Nabi Ayub AS
Nabi Ayub as dikaruniai Allah SWT dengan harta yang melimpah, keturunan, serta akhlak yang mulia. Namun, beliau tidaklah sombong dengan apa yang dimilikinya tersebut. Namun kemudian Allah SWT menguji beliau dengan sakit berat, yakni sakit kulit sampai harus kehilangan harta dan anak. Namun Nabi Ayub as tetap sabar dan beribadah kepada Allah SWT. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Ayub as:
- Mempunyai kesabaran yang luar biasa.
- Bisa mengeluarkan air dari tanah yang bisa menyembuhkan penyakit.
13. Nabi Syu’aib AS
Allah SWT mengutus Nabi Syu’aib as kepada kaum Madyan, yakni kaum yang memiliki kebiasaan menipu dan membangkang. Karena tidak mengikuti ajaran Nabi Syu’aib as, Allah SWT pun mengujinya dengan badai panas, awan hitam, dan gempa bumi yang akhirnya membuat mereka binasa.
BACA JUGA:
Waktu Pembayaran Zakat Fitrah Beserta Bacaan Niat Zakat FitrahMengenal 5 Rukun Islam dan 6 Rukun Iman Serta Artinya
14. Nabi Musa AS
Nama 25 Nabi dan Rasul secara berurutan yang selanjutnya adalah Nabi Musa as. Nabi Musa as adalah Nabi yang terkenal dengan kisahnya saat melawan Rasa Fir’aun yang memiliki sifat tamak. Beliau memimpin Bani Israil untuk menyembah Allah SWT. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Musa as:
- Bisa menghidupkan orang mati.
- Memiliki tongkat yang bisa berubah menjadi ular.
- Bisa membelah laut Merah.
- Dianugerahi Kitab Taurat yang isinya berupa 10 firman Allah untuk Bani Israil.
15. Nabi Harun AS
Nabi Harus as adalah Nabi yang dianugerahi Allah SWT dengan kemampuan berbahasa yang sangat baik. Bahkan Nabi Harun as juga memberantas berhala yang dipimpin oleh Samiri, yakni tukang sihir dari kerajaan Fir’aun.
16. Nabi Dzulkifli AS
Nabi Dzulkifli as diketahui tinggal di Irak. Beliau tetap berjuang untuk menyebarkan ajaran menyembah Allah SWT walaupun mendapat siksaan, dirantai, hingga dipenjara.
17. Nabi Daud AS
Nabi Daud as adalah keturunan dari Nabi Ibrahim as yang ke-12. Setelah Raja Thalut terbunuh, beliau akhirnya menjadi Raja. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Daud as:
- Dianugerahi kitab Zabur.
- Memiliki suara yang merdu. Bahkan saat membaca kitab Zabur mampu menyembuhkan orang sakit, menenangkan air dan angin, dan membuat bukit-bukit memuji Allah SWT.
18. Nabi Sulaiman AS
Nama 25 Nabi dan Rasul secara berurutan yang selanjutnya adalah Nabi Sulaiman as. Nabi Sulaiman as dikenal sebagai Raja yang memiliki kekayaan melimpah dan kekuasaan besar. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Sulaiman as:
- Memiliki kekayaan yang melimpah. Bahkan dikisahkan bahwa istananya sangat luas dan penuh dengan batu mulia.
- Bisa berbicara dengan binatang.
- Bisa menundukkan angin.
- Memiliki bala tantara dari manusia, jin, dan hewan.
- Mengalirkan tembaga dari perut bumi.
19. Nabi Ilyas AS
Nabi Ilyas as berasal dari kalangan Bani Israil yang harus berhadapan dengan para penyembah berhala yang bernama Ba’al. Meskipun beliau sudah berdakwah, namun kaum tersebut tetap ingkar dan azab pun turun kepada mereka berupa kekeringan yang panjang.
20. Nabi Ilyasa AS
Nabi Ilyasa as adalah anak angkat dari Nabi Ilyas as. Nabi Ilyasa as mendapatkan tugas untuk melanjutkan dakwah yang dilakukan sang ayah untuk Bani Israil. Mukjizat yang dimiliki beliau adalah bisa menghidupkan orang mati dengan izin Allah SWT.
21. Nabi Yunus AS
Nabi Yunus as diutus Allah SWT untuk menyadarkan kaum Assyira yang menyembah berhala di Kota Niniwe. Saat naik kapan dengan pengikutnya tersebut, datanglah awan hitam dan badai besar. Para penumpang kemudian mengorbankan Nabi Yusuf as untuk ditenggelamkan ke laut. Hingga beliau ditelan ikan Paus. Namun Allah SWT menyelamatkan beliau dari bahaya tersebut.
22. Nabi Zakaria AS
Nabi Zakarian as adalah keturunan dari Nabi Daud as dan Nabi Sulaiman as. Dari beberapa riwayat menceritakan bahwa Nabi Zakaria as sangat rendah hati dan selalu bersyukur kepada Allah SWT. Nabi Zakaria as mendapatkan keturunan saat usianya sudah tidak muda lagi.
23. Nabi Yahya AS
Nabi Zakaria as memiliki putra yang bernama Nabi Yahya as. Beliau adalah seseorang yang benar, terhormat, dan suci. Bahkan Nabi Yahya as dianugerahi Allah SWT untuk bisa mengetahui syariat. Beliau juga rajin dan suka membaca. Selain itu, sejak masih kecil Nabi Yahya as juga sudah mampu memutuskan suatu permasalahan dan mencari solusinya.
24. Nabi Isa AS
Nabi Isa as adalah Nabi yang dilahirkan dari seorang perempuan suci bernama Maryam, namun tanpa memiliki seorang ayah. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Isa as:
- Bisa berbicara saat bayi.
- Menghidupkan burung dari tanah liat.
- Menghidupkan orang yang sudah mati.
- Menyembuhkan orang buta dan penyakit sopak.
- Menurunkan makanan dari langit.
- Dianugerahi kitab Injil.
25. Nabi Muhammad SAW
Nama 25 Nabi dan Rasul secara berurutan yang terakhir adalah Nabi Muhammad saw. Setelah ini tidak ada lagi Nabi maupun Rasul. Berikut adalah beberapa mukjizat Nabi Muhammad saw:
- Dianugerahi Al-Quran sebagai kitab suci umat Islam oleh Allah SWT melalui perantara Malaikat Jibril.
- Bisa membelah bulan.
- Mengalirkan air dari jari tangannya.
- Bisa menurunkan hujan.
- Selalu dinaungi awan di atasnya.
- Melakukan perjalanan ke Sidratul untaha saat Isra Mi’raj.
BACA JUGA:
Jadwal Sholat Bogor - Mengetahui Waktu Adzan di Bogor Dengan Mudah
Mengenal Masjid Agung Al Miraj ( Dahulu Masjid Raya Bogor ) : Sejarah, Arsitektur, dan Keindahan
Penutup
Demikianlah daftar 25 nabi dan rasul dalam agama Islam. Mereka diutus oleh Allah SWT untuk membawa pesan dan ajaran-Nya kepada umat manusia. Semoga kita dapat mengambil pelajaran dari kehidupan dan ajaran mereka serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.