Gunung Putri adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, Indonesia, dan juga merupakan bagian dari wilayah metropolitan Jabodetabekpunjur (juga dikenal sebagai Jabodetabek). Karena lokasinya, kecamatan ini memiliki populasi komuter yang cukup besar, dan merupakan kecamatan dengan penduduk terbanyak di Kabupaten Bogor.
Populasi Kecamatan Gunung Putri
Berdasarkan data wikipedia tahun 2017 kecamatan Gunung Putri memiliki populasi 453,696 jiwa. Namun berdasarkan data BPS ada penurunan jumlah penduduk di kecamatan Gunung Putri, kabupaten Bogor, menjadi sekitar 301.397 Jiwa pada tahun 2021.
Populasi Penduduk Kecamatan Gunung Putri tahun 2020 Berdasarkan laporan BPS : Gunung Putri Dalam Angka (tautan: https://bogorkab.bps.go.id/publication/2021/09/24/d8d96a77b4f797cc4d9d0502/kecamatan-gunung-putri-dalam-angka-2021.html)
No | Desa | Laki-Laki | Perempuan | Total Jumlah |
---|---|---|---|---|
1 | Karanggan | 12.172 | 11.896 | 24.068 |
2 | Gunung Putri | 9.609 | 9.426 | 19.035 |
3 | Tlajung Udik | 22.748 | 22.216 | 44.964 |
4 | Bojong Nangka | 13.480 | 12.939 | 26.419 |
5 | Cicadas | 21.185 | 20.656 | 41.481 |
6 | Wanaherang | 14.990 | 14.891 | 29.881 |
7 | Cikeas Udik | 11.618 | 11.094 | 22.712 |
8 | Nagrak | 9.848 | 9.794 | 19.642 |
9 | Ciangsana | 15.590 | 15.375 | 30.965 |
10 | Bojong Kulur | 19.170 | 19.387 | 38.557 |
Total | 150.410 | 147.674 | 297.724 |
Geografi dan Batas Wilayah Kecamatan Gunung Putri
Seluruh Wilayah Kecamatan Gunung Putri adalah dataran rendah dengan ketinggian antara 42 hingga 130 m dpl yang diapit oleh dua sungai, yaitu Sungai Cikeas disebelah barat dan Sungai Cileungsi disebelah timur yang kemudian kedua sungai tersebut bertemu dibagian utara Desa Bojongkulur menjadi Sungai Bekasi. Bagian tengah dan utara kecamatan ini dipadati oleh perumahan, sedangkan bagian selatan merupakan kawasan industri.
Batas Wilayah
Utara : Kota Bekasi
Timur : Kecamatan Cileungsi dan Kota Bekasi
Selatan : Kecamatan Citeureup dan Kecamatan Klapanunggal
Barat : Kecamatan Cibinong, Kota Bekasi, dan Kota Depok
BACA JUGA :
- Rute / Trayek Angkutan Umum di Kabupaten Bogor
- Kecamatan Leuwiliang : Informasi Umum, Terminal, Jurusan Angkot dan Bus, dan Daftar Sekolah
- Arti JABODETABEK: Singkatan, Kepanjangan, Sejarah, Dan Perkembangan Menjadi Jabodetabekpunjur
- Arti Kode Pos dan Daftar Kode Pos Kabupaten Bogor
Daftar Desa Dan Kode Pos Kecamatan Gunung Putri
- Bojong Kulur Kode Pos 16969
- Bojong Nangka Kode Pos 16963
- Ciangsana Kode Pos 16968
- Cicadas Kode Pos 16964
- Cikeas Udik Kode Pos 16966
- Gunung Putri Kode Pos 16961
- Karanggan Kode Pos 16960
- Nagrak Kode Pos 16967
- Tlajung Udik Kode Pos 16962
- Wanaherang Kode Pos 16965
Transportasi Umum Kec. Gunung Putri
Transjabodetabek
1: Terminal Cileungsi-Terminal Blok M
2: Terminal Cileungsi-Terminal Pasar Senen
3: Terminal Cileungsi-Terminal Kalideres
4: Terminal Cileungsi-Stasiun Tanah Abang
Perum PPD
JR-24: Kota Wisata-Blok M Plaza
JR-25: Legenda Wisata-Blok M Plaza
Mikrolet
D121A: Ciangsana-Kampung Rambutan PP
F33: Cicadas-Cileungsi PP
F38: Cibinong-Wanaherang PP
F46: Cicadas-Jonggol PP
F64: Cibinong-Jonggol PP
F66: Cibinong-Gunung Putri PP
Tempat Wisata Pilihan di Kec. Gn Putri
1.Kampung Wisata Ciangsana
Bagi Anda yang tertarik dengan wisata budaya, bisa mengunjungi Kampung Wisata Ciangsana. Di sini terdapat kampung yang mengangkat budaya serta lokalitas masyarakat etnis tertentu. Misalnya Kampung Cina dan Kampung Jepang. Selain itu ada pula Kampung Cibubur yang menawarkan nuansa pedesaaan khas lokal Indonesia. Adapula Telaga Arwana yang menyediakan fasilitas rekreasi khas pedesaan, misalnya menanam padi dan membajak sawah, hingga pemancingan.
2. Setu Gunung Putri
Setu Gunung Putri memiliki pemandangan menawan dengan hamparan setu atau danau yang bakal memanjakan para pengunjung. Selain itu, tempat wisata ini bisa dijadikan sarana penyalur hobi memancing. Namun bila tidak suka memancing, setu ini cukup nyaman dijadikan sarana menenangkan diri. Hawa sejuk bisa dirasakan pengunjung karena terdapat pepohonan yang membuat kawasan terasa semakin rindang.
Pemekaran
Kecamatan Gunung Putri akan menjadi bagian dari Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Bogor Timur, bersama 6 (enam) Kecamatan lainnya yaitu : Jonggol, Cileungsi, Klapanunggal, Sukamakmur, Cariu dan Tanjungsari; serta usulan kecamatan yang sedang dikaji guna mendukung pemekaran tersebut, yaitu Cikeas (pemekaran dari Gunung Putri), Situsari (pemekaran dari Cileungsi, Klapanunggal & Jonggol), Jonggol Selatan (pemekaran dari Jonggol & Sukamakmur) dan Sukawangi (pemekaran dari Sukamakmur). Sementara, Ibukota Kabupaten Bogor Timur direncanakan berada di Kecamatan Jonggol.
Bagian utara dari Kecamatan Gunung Putri sedang dikaji untuk dimekarkan bersamaan dengan Pembentukan DOB Kabupaten Bogor Timur, alasannya adalah jumlah penduduk yang sangat besar, sehingga beban pelayanan masyarakat yang dipikul Kecamatan Gunung Putri cukup tinggi. Rencananya kecamatan baru tersebut bernama Kecamatan Cikeas yang akan terdiri dari beberapa desa antara lain, Bojong Kulur, Ciangsana, Nagrak, dan Cikeas Udik.